Mencuci
motor memang terlihat mudah tetapi sebenarnya ada banyak hal yang harus kamu
hadapi. Motor sangatlah berbeda dengan mobil, jika mobil sebagian besarnya
memilliki komponen penting di bagian dalam body, komponen penting pada motor
berada di bagian luar dan ada beberapa bagian yang tidak tertutup.
Jika kamu
masih kebingungan bagaimana sih cara mencuci motor yang benar. Simak
informasinya berikut ini yuk!
1. Perlakukan
permukaan yang dicat seperti tangki gas, fairings,
spatboard dengan lebih lembut. Kamu bisa menggunakan deterjen yang lembut,
sebuah kain bersih yang halus, dan air hangat.
2. Untuk
bagian yang di chrome, cara
mencucinya hampir mirip dengan bagian yang di cat. Hanya saja bedanya, kamu
perlu melakukan satu step lain yaitu menambahkan chrome polish.
3. Untuk
bagian roda diperlukan penggunaan brush,
sama seperti gigi kamu. Debu pada rem sangatlah susah dihilangkan, tetapi
dengan menggunakan sabun, air, dan sebuah cleaner
dan brush bagian tersulit yang ada di
bagian roda motor kamu dapat dihilangkan dengan mudah.
4. Motor juga
memiliki beberapa bagian yang berminyak dan menjijikan. Nah, disini terdapat
solusi dalam memerangi kimia yang bisa menyebabkan bagian menjadi seperti itu.
Caranya tidak menggunakan cleaners
tetapi dengan menggunakan minyak dan pelarut seperti WD-40. Semprotkan WD-40 di
area yang benar-benar kotor dan berminyak seperti final-drive sprockets, samping mesin, swing arm, dan lain-lain dapat membantu mengurangi kotoran hitam
menjijikan tersebut. Setelah itu, lanjuti dengan menggunakan power washer dan solvent cleaner. Jika
kamu butuh menggosokkan bagian tertentu, gunakan brush yang hanya diperuntukkan untuk pekerjaan tersebut, jangan
pernah menggunakan brushes di bagian
terbersih dari motor kamu.
5. Keringkan
secara halus permukaan yang dicat dengan menggunakan handuk. Bersihkan dan
keringkan diseluruh sudut dan celah. Sebagian besar motor akan terlihat lebih
baik jika kamu pertama-tama menyemprotkan pengering dengan compressed air. Jika tidak ada yang lain, kamu bisa menggunakan
selang pembuangan vacuum cleaner
untuk mengeringkan air. Alat peniup tanaman juga bisa digunakan dengan baik
untuk pengerjaan ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar